Cerita Pertemuan Danny Pomanto dengan Adnan Purichta Ichsan saat Bahas PPKM
MAKASSAR, iNews.id - Wali Kota Makassar, Ramdhan (Danny) Pomanto menerima kunjungan Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, membahas perpanjangan PPKM di kedua daerah tersebut. Dua kepala daerah ini sepakat menyelaraskan kebijakan agar tidak menimbulkan kebingungan masyarakat.
"Kami mau selaraskan waktu buka tempat usaha. Biar tidak terjadi kebingungan warga Gowa dan Makassar. Karena warga Gowa itu 45 persen beraktivitas di Makassar begitupun sebaliknya," kata Adnan di Kota Makassar, Sulsel, Selasa (3/8/2021).
Selain membahas penyelarasan waktu. Adnan juga banyak bertanya bagaimana cara Danny menangani penyebaran virus corona di Kota Makassar yang mengalami peningkatan tajam akhir-akhir ini. Sebab butuh kerja sama dua daerah yang bertetangga ini dalam meredam wabah Covid-19.
Editor: Andi Mohammad Ikhbal