Kebakaran Rumah di Jeneponto, Kakak Adik Tewas Terjebak Kobaran Api
JENEPONTO, iNews.id - Kebakaran melanda satu unit rumah warga di lingkungan Likusarang, Desa Allu Tarowang, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan. Dalam peristiwa ini dua orang meninggal yang merupakan kakak adik, sedangkan satu orang masih dirawat karena luka bakar cukup parah.
Informasi diperoleh iNews, kebakaran ini menimpa rumah warga bernama Satturia Daeng Sangka (55) yang terjadi pada Rabu (27/10/2021) pukul 21.45 WITA. Saat itu ketiga korban sedang terlelap dalam tidur,
Korban meninggal pertama bocah 8 tahun bernama Niza. Sementara adiknya Alga (4) yang mengalami luka bakar serius meninggal pada Kamis subuh. Kakak mereka, Putra berusia 12 tahun masih dirawat di Rumah Sakit Bantaeng.
Selanjutnya kedua korban dimakamkan dalam satu liang lahat di lokasi perkuburan tak jauh dari rumah mereka, Kamis (28/10/2021).
Kapolsek Batang AKP Kaharuddin mengatakan, dalam peristiwa kebakaran ini korban meninggal dunia bertambah menjadi dua orang. Keduanya kakak beradik.
Editor: Donald Karouw