MAKASSAR, iNews.id - Penjabat (Pj) Wali Kota Makassar, Rudy Djamaluddin, hari ini akan ikut mencoblos di TPS dekat rumahnya. Dia mengimbau masyarakat dapat hadir untuk menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada 2020 ini.
Rudy mengatakan, setiap momentum pemilihan, dia dan keluarga selalu memilih di lokasi dekat rumah pribadinya, kawasan Perumahan Gubernuran, Jalan Hertasning Makassar. Termasuk saat pemungutan suara hari ini, Rabu (9/12/2020).
"Seperti biasa ketika ada pemilihan, saya akan memilih di TPS terdekat dari kediaman," kata Rudy di Kota Makassar, Sulsel, Rabu.
Dia berharap seluruh masyarakat di Kota Makassar dapat menggunakan hak pilihnya di TPS pada hari ini. Dia juga mengecek sejumlah TPS, memastikan perlengkapan dan protokol kesehatan di masing-masing tempat.
Pada Selasa (8/12/2020) kemarin sore, Pj Wali Kota Makassar menyisir tiga TPS di tiga kecamatan. Yakni di Kecamatan Tamalate, Ujung Pandang dan Ujung Tanah.
"Kami memastikan apakah standarisasi kesehatan sudah di siapkan. Wastafel lengkap sabun, thermogun, masker, dan APD petugas. Harus juga ada pembagian waktu untuk para pemilih agar tidak terjadi kerumunan," katanya.
Sementara pemilih dengan suhu tubuh tinggi, Rudy memastikan, sudah disiapkan bilik suara khusus. Hal ini menjadi bagian dari penerapan protokol kesehatan di TPS>
"Ini pesta demokrasi,semua warga berhak menggunakan hak pilihnya. Jika ada yang suhu badannya di atas 37 derajat celcius, disiapkan bilik khusus agar tidak tercampur dengan pemilih lainnya," ujarnya.
Editor : Andi Mohammad Ikhbal
Artikel Terkait