Pesta Miras di Gedung Islamic Centre Pangkep, 7 Pemuda Bertato Terjaring Razia Polisi

MAKASSAR, iNews.id - Sejumlah pemuda berambut gondrong penuh tato terjaring razia polisi saat asyik pesta minuman keras (miras) di Gedung Islamic Centre Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan. Mereka ditangkap Unit Sabhara Polres Pangkep saat melakukan patroli rutin, Sabtu (31/7/2021) dini hari.
Kasat Sabhara Polres Pangkep Iptu Imran mengatakan, saat berpatroli mendapat informasi dari masyarakat ada kegiatan di Gedung Islamic Centre. Setelah itu tim patmor langsung turun mengecek lokasi.
"Di sana kami menemukan adik-adok kita yang sementara minum di teras. Di lokasi juga ditemukan beberapa botol miras," ujar Imran kepada wartawan, Sabtu (31/7/2021).
Dalam razia tersebut, polisi mengamankan tujuh orang pemuda. Mereka di antaranya ada yang berasal dari luar Kabupaten Pangkep. Selain itu petugas juga menyita puluhan botol miras.
'Kita amankan tujuh orang dan bawa ke Mapolres Pangkep untuk dibina serta berkoordinasi dengan dinas terkait," katanya.
Editor: Donald Karouw