Komplotan Pencuri Beraksi di Pasar Bulukumba, Pelaku Ibu-Ibu dan Remaja Perempuan
 
                 
             
                BULUKUMBA, iNews.id - Sejumlah pedagang Pasar Sentral Bulukumba mengeluhkan maraknya dugaan aksi pencurian di areal pasar. Pelaku ini diduga perempuan dan memiliki komplotan.
Salah satu pedagang, Evhy, menceritakan kejadian di kios miliknya. Dia mengaku pada Jumat (16/07/2021) lalu seorang ibu dan remaja perempuan mendatangi tempatnya berjualan berpura-pura belanja.
 
                                    "Jadi ibu ini datang dengan maksud ingin membeli gula pasir, tapi ternyata itu hanya modus untuk mengalihkan perhatian saja," kata Evhy di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan (Sulsel), Senin.
Dia menceritakan, perempuan di bawah umur tadi yang bertindak sebagai eksekutor untuk mengambil tas miliknya. Ehvy pun baru menyadarinya sekitar 15 menit setelah mereka meninggalkan kiosnya.
Editor: Andi Mohammad Ikhbal
 
                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                     
                                 
                                 
                                 
                                 
                                 
                                