Kecelakaan Hari Ini di Wajo, Bocah SD Terlindas Truk Tronton dan Terseret hingga 7 Meter
WAJO, iNews.id - Kecelakaan hari ini terjadi di jalan poros Anabanua Sengkang, Kecamatan Tanasitolo, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, Senin (29/5/2023). Bocah SD tewas mengenaskan usai terlindas truk tronton dan terseret hingga 7 meter.
Rekaman proses evakuasi terekam video dengan kondisi sangat memilukan. Sebagian tubuh korban hancur akibat kecelakaan maut tersebut.
Kasatlantas Polres Wajo AKP Nawir mengatakan, kronologi kecelakaan bermula saat truk tronton berpelat nomor DD 8157 XB melintas di lokasi kejadian dengan kecepatan pelan. Kondisi jalan di TKP tidak rata karena sedang dalam proses perbaikan.
Posisi truk berjalan beriringan dengan korban yang mengendarai sepeda kayu. Diduga karena jalan tidak rata, korban terjatuh dari sepeda dengan posisi ke badan jalan.
"Truk yang melintas langsung melindas dan menyeret tubuh korban sejauh 7 meter dari hasil olah TKP. Korban bocah berusia 9 tahun tewas di lokasi kejadian," ujarnya, Senin (29/5/2023).
Ayah korban di lokasi tampak begitu histeris melihat anaknya yang tewas mengenaskan. Kasus kecelakaan tersebut kini sudah ditangan Unit Lakalantas Polres Wajo.
"Kami sudah amankan barang bukti berupa sepeda dan truk tronton di Kantor Satlantas Polres Wajo, termasuk dengan sopir truk," katanya.
Editor: Donald Karouw