get app
inews
Aa Text
Read Next : Polisi Kantongi Identitas 10 Provokator Pembakar Rumah di Tallo Makassar

Beredar Kabar Makassar Akan Lockdown per 31 Maret, Begini Kata Wali Kota

Jumat, 27 Maret 2020 - 16:45:00 WITA
Beredar Kabar Makassar Akan Lockdown per 31 Maret, Begini Kata Wali Kota
Pejabat Wali Kota Makassar Iqbal Suhaeb (Foto: iNews/Yoel Yusvin)

MAKASSAR, iNews.id - Banyak informasi simpang siur beredar mengenai kebijakan lockdown di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), per 31 Maret mendatang. Kabar tersebut beredar di media sosial dan mengundang pertanyaan publik.

Pj Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb, membantah kabar tersebut. Dia mengatakan, sementara ini belum akan mengambil kebijakan soal isolasi total atau lockdown di Kota Makassar.

"Secara keseluruhan itu tidak mungkin kita lakukan Lockdown, mengingat Makassar sebagai ibu kota Provinsi, sekaligus kota transit dari barat ke timur, begitu juga sebaliknya," kata Iqbal dalam keterangannya, Jumat (27/3/2020).

Isu yang beredar luas itu memang menyebut, Pemerintah Kota Makassar akan menutup seluruh pintu masuk, baik udara, laut dan juga darat. Warga pun tidak bisa keluar masuk wilayah tersebut.

Menurut Iqbal, kebijakan yang sedang direncanakan yakni karantina parsial. Yakni menutup akses keluar dan masuk pada pemukiman-pemukiman atau perumahan-perumahan yang teridentifikasi ada warga dengan status PDP atau positif.

"Itu sudah saya perintahkan ke seluruh kecamatan dan juga OPD terkait untuk berkordinasi melakukan pemetaan," ujar Iqbal.

Hal ini diputuskan berdasarkan pertimbangan dari hasil kordinasi aparat kecamatan yang bekerja sama dengan Puskemas, Dinas Perumahan, TNI, kepolisian dan yang lainnya yang terkait.

"Jadi tidak dilakukan lockdown seluruh kota, hanya karantina parsial pada wilayah yang terindikasi ada penyebaran Covid-19. Jika ada yang mau keluar atau masuk, akan discreening dulu," katanya.

Editor: Andi Mohammad Ikhbal

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut