Dia juga mengimbau kepada masyarakat di sekitar untuk tidak takut lagi karena situasi sudah kondusif.
"Secara umum, di wilayah sana khususnya di PT GNI situasi sudah sangat kondusif. Saya harapkan kepada masyarakat jangan takut dan tidak termakan dengan berita-berita di media sosial," ujarnya.
Untuk saat ini, pihak kepolisian masih menetapkan 17 tersangka, semuanya dari pekerja lokal. Sedangkan untuk karyawan TKA masih dikumpulkan bukti dan dilakukan pemeriksaan jika terbukti akan dilakukan penangkapan sesuai prosedur.
"Terkait dengan penetapan tersangka, masih 17 orang. Untuk sisanya 38 orang masih dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," ungkapnya.
Sedangkan untuk kedua jenazah masih di Rumah sakit umum Morowali Utara untuk dilakukan autopsi, jika sudah dilakukan Otopsi kedua jenazah akan dipulangkan ke kampung halamannya.
Kedua korban dalam kejadian itu yakni berinisial XE WNA China dan MS warga Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Editor : Candra Setia Budi
PT GNI Morowali Utara bentrok di PT GNI bentrok antarkaryawan pekerja TKA China dengan pekerja lokal kembali beroperasi
Artikel Terkait