KENDARI, iNews.id - Seorang bayi Pasien rujukan dari Puskesmas Poasia menuju RSUD Kota Kendari meninggal dunia, Sabtu (12/3/2022). Bayi tersebut diduga meninggal dalam perjalanan karena ambulans dari puskemas itu kehabisan bensin.
Menurut paman korban bernama Leo (28), awalnya, pasien bernama Juli, masuk Puskesmas Poasia pada Sabtu (12/3/2022) sekitar pukul 03.00 Wita. Sekitar sejam kemudian tepatnya pukul 04.00 Wita, pasien melahirkan seorang bayi.
Sekitar pukul 05.00 Wita, pihak puskesmas tiba-tiba merujuk bayi tersebut di RSUD Kota Kendari. Pengantaran sempat tertunda sebab driver mobil ambulans tidak ada di tempat. Setelah 15-20 menit, driver datang dan langsung membawa pasien di RSUD Kota Kendari.
Sedangkan sang ibu (Juli) masih menjalani perawatan di Puskesmas Poasia karena mengalami pendarahan serius. Dalam perjalanan, mobil ambulans yang digunakan kehabisan bensin di sekitar perumahan Citraland.
"Masa sopirnya dia suruh keluargaku yang bawa sendiri itu mobil, padahal tidak ada mi bensinnya," ujarnya.
Tak ingin mengambil risiko, keluarga pasien membawa bayi tersebut menggunakan driver taksi online tanpa bantuan oksigen.
Editor : Nani Suherni
Artikel Terkait