Prank Call Center Polisi, 6 Bocah di Luwu Timur Panik saat Diangkut Mobil Patroli
MALILI, iNews.id - Enam bocah di Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan (Sulsel), panik saat didatangi petugas dan diangkut ke mobil patroli. Mereka diketahui sering ngeprank call center polisi hanya karena iseng.
Keenam remaja ingusan ini masing-masing berinisial FH (12), RH (12), NR (12), RF (13), YH (11), dan RD (11). Saat ini mereka diamankan di Mapolsel Mangkutana.
Kapolres Luwu Timur, AKBP Indratmoko mengatakan, pemilik nomor yang kerap menghubungi call center Polres Luwu Timur berinisial FH. Namun hasil pemeriksaan sementara, ponselnya dipinjam pelaku yang lain.
"Kalau yang menelepon RF. Setelah tersambung, mereka berkumpul dan langsung berteriak-teriak. Aksi ini cuma untuk iseng-iseng saja," kata AKBP Indratmoko di Kota Malili, Rabu (23/6/2021).
Polisi sudah mengaman barang bukti yakni ponsel milik FH merek Realme dengan kartu simnya. Keenam bocah ini ditangkap setelah petugas mengidentifikasi pemilik nomor dan melacak keberadan ponsel.
Selain keenam bocah tersebut, polisi juga mengamankan bocah berinisial MR (12) yang melakukan aksi prank serupa. Saat ini petugas masih melacak sejumlah nomor lainnya yang diduga hanya berbuat iseng ke petugas.
Editor: Andi Mohammad Ikhbal