get app
inews
Aa Text
Read Next : Tak Terima Motor Digadaikan, Istri di Garut Laporkan Suami ke Polisi

Hervina Minta Ansar Suaminya yang Nikahi Adik Kandung Ditangkap dan Dihukum

Kamis, 04 Juli 2019 - 06:34:00 WITA
Hervina Minta Ansar Suaminya yang Nikahi Adik Kandung Ditangkap dan Dihukum
Hervina, istri sah Ansar yang menikahi adik kandung menunjukkan surat laporan ke polisi. (Foto: iNews.id/Sulaiman Nai)

BULUKUMBA, iNews.idHervina, istri pelaku pernikahan sedarah yang membuat heboh masyarakat Sulawesi Selatan resmi melaporkan suaminya ke Mapolres Bulukumba, Sulsel.

Dengan bukti surat laporan itu, Hervina meminta polisi segera menangkap suaminya dan dihukum seberat-beratnya. “Saya laporkan suami ke polisi, supaya dihukum seberat-beratnya,” katanya ditemui di rumahnya, Rabu (3/7/2019).

Hervina mengaku melaporkan suaminya dengan pasal perzinahan. Dia berharap suaminya segera ditangkap. “Kalau bisa dibunuh saja,” ucapnya.

Laporan Hervina tersebut dibenarkan Wakapolres Bulukumba, Kompol Syarifuddin. Menurut dia, untuk sementara polisi masih mendalami motif pelaku melakukan perkawinan sedarah lantaran suka sama suka.

Polres Bulukumba juga telah menyelidiki kasus tersebut dengan memeriksa saksi-saksi termasuk Hervina dan keluarganya. “Kasusnya masih dalam penyelidikan. Kalau motifnya mungkin suka sama suka,” katanya.

Sementara itu, terkait buku nikah yang beredar di media sosial yang dibawa Hervina ke kantor polisi sebagai bukti laporan ternyata adalah buku nikah antara Hervina dan Ansar pada 30 Juli 2009 lalu.

Kepala KUA Kecamatan Ujungloe, Makbul mengatakan, buku nikah tersebut merupakan buku nikah resmi saat Hervina dan Ansar menikat dan diterbitkan di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Ujungloe, Bulukumba, Sulawesi Selatan.

“Jadi tidak benar kalau buku nikah yang beredar di media sosial itu buku nikah ANsor dana diknya. Itu buku nikah Hervina dan Pak Ansor yang terbit pada 2009 lalu. Jadi sudah 10 tahun yang lalu,” katanya.

Menurut Makbul, pernikahan sedarah tersebut tidak terjadi di Bulukumba melainkan terjadi di Kalimantan. “Kami tidak pernah menikahkan hubungan sedarah. Pernikahan itu di bawah tangan dan terjadi di Kalimantan, bukan di Bulukumba,” katanya.

Editor: Kastolani Marzuki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut