get app
inews
Aa Text
Read Next : Suasana Duka Selimuti Penyerahan Jenazah Korban Kecelakaan Bus di Pemalang

3 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Jalan Gunung Bawakaraeng Makassar

Sabtu, 01 Februari 2025 - 22:50:00 WITA
3 Kendaraan Kecelakaan Beruntun di Jalan Gunung Bawakaraeng Makassar
Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Gunung Bawakaraeng, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (1/2/2025) petang. (Foto: Leo Muhammad Nur).

MAKASSAR, iNews.id - Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Gunung Bawakaraeng, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (1/2/2025) petang. Kecelakaan melibatkan tiga kendaraan.

Kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa. Sementara kendaraan yang terlibat kecelakaan rusak parah akibat benturan keras.

Kronologi kejadian berawal saat mobil boks milik salah satu minimarket melaju dari arah timur ke barat. Mobil boks tersebut menabrak mobil Honda Brio merah yang berada di depannya.

Mobil Honda Brio tersebut kemudian menabrak mobil pikap yang berada di depannya. Mobil Honda Brio merah yang berada di posisi tengah ringsek.

Bagian depannya terjepit pada bagian belakang mobil pikap. Semua pengemudi selamat dan tidak mengalami luka parah. 

"Ini kecelakaan beruntun. Yang menabrak adalah mobil boks Indomart," ujar Kanit Lantas Polsek Bontoala Makassar, Iptu Dominggus di lokasi.

Usai kejadian sopir mobil boks langsung diamankan ke unit laka Satuan Lalu Lintas Polrestabes Makassar untuk menghindari emosi warga. Selain itu, sopir tersebut juga diamankan untuk diperiksa dalam penyelidikan penyebab pasti kecelakaan.

Saat kejadian sempat menyebabkan kemacetan lalu lintas di sekitar lokasi. 

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut