PAREPARE, iNews.id - Wali Kota Parepare, Taufan Pawe, menyembelih sendiri sapi kurbannya pada perayaan Idul Adha 1442 Hijriyah. Kegiatan ini berlangsung di rumah pribadinya, Rabu (21/7/2021) kemarin.
"Saya sembelih sendiri dan itu dianjurkan dalam syariat Islam. Ada kenikmatan tersendiri jika kita menyembelih sendiri," kata Taufan di Kota Parepare, Sulsel, Rabu (21/7/2021).
Menurut dia, hal ini juga sudah menjadi tradisi dalam keluarganya. Teknik memotong hewan kurban dipelajari turun temurun hingga sekarang dia pun mempraktikannya sendiri.
Ada dua ekor sapi yang disembelih di kediaman pribadi wali kota dua periode ini, di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Sumpang Minangae, Kecamatan Bacukiki Barat.
Pembagian daging sapi kurban, kata Taufan, dilakukan secara 'door to door' ke sejumlah titik melalui Yayasan Taufan Pawe (TP) Centre.
"Untuk menghindari kerumunan, maka daging kurban kita bagikan secara door to door," ujarnya.
Sebelumnya Taufan Pawe juga menyembelih satu ekor sapi kurbannya usai menunaikan salat Idul Adha bersama keluarga di rumah jabatan Wali Kota Parepare
Editor : Andi Mohammad Ikhbal
Artikel Terkait