Tindakan pengamanan juga dilakukan kepada pria yang mengaku joki tersebut. Arman menuturkan, langkah selanjunya tim akan memeriksa kondisi kejiwaan joki tersebut.
"Tapi kami harus mengetahui terlebih dahulu kondisi kejiwaan orang ini. Apakah memang murni dia membantu atau mencari proyek. Bisa saja dia ada masalah lain. Kami juga akan memeriksa antibodinya, itu pasti ada yang bermasalah karena berkali-kali disuntik," katanya.
Ke depan, Arman mengaku meminta para petugas vaksinasi lebih teliti dalam memberikan suntikan. Foto dalam identitas yang tertera harus dicek sebelum divaksin.
"Yang bersangkutan sudah diamankan di polres. Jelas ini akan jadi evaluasi kita untuk vaksinasi ke depannya harus mengecek foto KTP dengan yang datangnya," tuturnya.
Editor : Nani Suherni
Artikel Terkait