MAROS, iNews.id - Rumah semi permanen yang dijadikan tempat mengaji di Kelurahan Leang Leang, Kecamatan Bantimurung, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, terbakar hebat, Selasa (21/1/2025). Besarnya kobaran api membuat seluruh bangunan berlantai dua rata dengan tanah.
Seluruh harta benda termasuk dua sepeda motor juga hangus terbakar. Banyaknya material yang mudah terbakar serta tiupan angin kencang membuat api dengan cepat melahap seluruh bangunan berlantai dua itu.
"Tempat TPQ Alhafdiz sudah hampir 20 tahun," ujar pemilik rumah, Mas'Ang di lokasi.
Kebakaran ini sontak membuat warga panik dan berupaya memadamkan api dengan alat seadanya. Petugas pemadam kebakaran (damkar) yang tiba di lokasi langsung berjibaku memadamkan api yang terus berkobar.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait