Rumah adat Tongkonan asal Tana Toraja, Sulawesi Selatan. (Foto : Ist)

Rumah adat Tongkonan ini juga memiliki keunikan lain, yakni dalam pembangunannya tidak menggunakan paku untuk menahan serta menopang beban rumah adat. Namun dengan penggunaan kayu ulin pada bagian tengah, serta anyaman daun lontar yang disusun dan ditumpuk dengan kuat, membuat rumah ini terlihat kokoh walaupun konstruksinya tidak menggunakan paku sama sekali.

Rumah Tongkonan ini awalnya berfungsi sebagai tempat pusat kebudayaan masyarakat Toraja dan untuk melakukan ritual keagamaan serta tempat sosial penyelenggaran sistem pemerintahan di kalangan masyarakat Toraja. Namun, makin ke sini, masyarakat umum bisa mengunjungi rumah tongkonan ini dan hal ini juga bisa menjadi mata pencaharian untuk masyarakat sekitar.

Bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke tempat ini, perlu memperhatikan adab dan kebiasaan dari masyarakat Toraja. Jangan sampai untuk berbuat hal yang kurang sopan dan melanggar adat di tempat tersebut.


Editor : Donald Karouw

Sebelumnya
Halaman :
1 2 3

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network