Pemilihan Ketua Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel) diwarnai aksi lempar kursi pada Jumat (1/4/2022). (Foto: Nasruddin Rubak)

PALOPO, iNews.id – Musyawarah Cabang (Muscab) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Palopo, Sulawesi Selatan (Sulsel), Jumat (1/4/2022) dini hari, berakhir ricuh. Aksi saling dorong dan lempar kursi terjadi saat sidang pemilihan ketua cabang HIPMI Kota Palopo.

Keributan bermula saat panitia hendak melakukan sidang pemilihan ketua. Namun sejumlah peserta melakukan penolakan. 
Situasi kian memanas saat para peserta mempertanyakan sistem registrasi pemilih.

“Jadi ada beberapa penyebab. Memang dipertanyakan soal registrasi peserta. Mereka tidak menerima soal itu.Tapi di kubu lainnya harusnya yang menjadi peserta sesuai dengan kesepakatan itu 119 tidak perlu dipertanyakan,” Ketua Pimpinan Sidang Pemilihan Ketua Cabang HIPMI palopo, Ari Alamsyah

Peserta yang tidak menerima hal tersebut sempat terlibat aksi saling dorong dan lempar kursi.  Sejumlah personel kepolisian yang diterjunkan ke lokasi berupaya meredam konflik tersebut.

Akhirnya, proses pemilihan ketua cabang HIPMI Palopo yang diikuti dua bakal calon terpaksa dihentikan dengan pertimbangan keamanan.

“Kita skors sampai pagi ini,” tuturnya. 


Editor : Dita Angga Rusiana

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network