MAKASSAR, iNews.id - Prajurit TNI AL di Lantamal VI Makassar menggelar sholat gaib dan doa bersama setelah diumumkan secara resmi 53 personel KRI Nanggala 402 gugur di perairan Bali. Kegiatan ini berlangsung di Masjid Jamiatul Bahari.
"Sholat Gaib dan doa bersama ini untuk penghormatan dan doa bagi prajurit yang gugur melaksanakan tugas," kata Danlantamal VI, Laksamana Pertama TNI Benny Sukandari, di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Senin (26/4/2021).
Dia bersama personel Mako Lantamal VI serta Yonmarhanlan VI melakukan Sholat Gaib dan doa bersama di Masjid Jamiatul Bahari yang berada di lingkungan Mako Lantamal VI.
Setelah ditetapkan KRI Nanggala 402 tenggelam di kedalaman 838 meter dan seluruh kru yang berjumlah 53 personel dinyatakan gugur, Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, mulai meminta seluruh prajurit TNI AL menggelar doa bersama.
Lantamal VI Makassar secara serentak telah melaksanakan apel khusus dan dilanjutkan dengan Shalat Gaib dan doa tahlil pada Senin. Selain untuk para korban, doa ini juga diperuntukan kepada keluarga mereka, agar tabah dan diberikan kekuatan.
"Tentunya seperti janji Allah subhanahu wa ta'la, bahwa barang siapa yang mati syahid di antaranya mati tenggelam, insyaAllah surga jaminannya. Dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan," ujarnya.
Editor : Andi Mohammad Ikhbal
Artikel Terkait