Petugas medis melakukan rapid test terhadap warga. (Foto: Sindo).

GOWA, iNews.id - Ibu hamil di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel) yang mendekati hari persalinan bisa melakukan rapid test di puskesmas. Mereka harus dipastikan negatif Covid-19 agar mendapat pelayanan maksimal nantinya.

Juru bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Gowa, dr Gaffar mengatakan, hampir semua puskesmas di daerah tersebut sudah menyediakan layanan pemeriksaan Covid-19.

"Ibu hamil itu mendekati melahirkan harus dipastikan semuanya negatif, termasuk swab test per 14 hari sesuai kebijakan kepala dinas kesehatan," kata dia di Kabupaten Gowa, Sulsel, Sabtu (11/7/2020).

Menurut dia, pemerintah daerah menyediakan layanan tes Covid-19 di puskesmas untuk mendukung upaya pelacakan kasus. Selain itu ibu hamil masuk kelompok rentan tertular virus corona.

Namun warga diminta tidak kecewa bila puskesmas belum bisa melakukan pemeriksaan. Sebab layanan kesehatan tersebut kadang terkendala ketersediaan alat dan bahannya.

"Dalam perjalanannya beberapa puskesmas kehabisan stok, ini hal teknis karena memang setiap hari ada diprioritaskan bagi ibu hamil atau pasien emergency," ujar dia.


Editor : Andi Mohammad Ikhbal

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network