Warga Makassar, Sulawesi Selatan, memadati Masjid Kubah 99 Asmaul Husna di Kawasan Center Point of Indonesia (Antara)

MAKASSAR, iNews.id - Warga Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) memadati Masjid Kubah 99 Asmaul Husna di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI), Makassar. Mereka menunaikan salat Idul Adha, Minggu (10/7/2022).

"Pelaksanaan Shalat Idul Adha masih sama dengan pelaksanaan Sholat Idul Fitri, masih menggunakan pelataran masjid sampai ke pelataran Lego-lego," kata Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Pemprov Sulsel Iqbal Nadjamuddin.

Sementara itu, Harun, salah seorang jemaah mengaku senang bisa melaksanakan ibadah salat Id di Masjid Kubah 99 Asmaul Husna. Bahkan, ia mengaku sudah kali kedua melaksanakan Shalat Id ditempat tersebut.

"Alhamdulillah, ini kali kedua saya salat Id di sini, Idul Fitri lalu dan saat ini (Idul Adha). Saya merasa nyaman bisa shalat di sini," katanya.


Editor : Nur Ichsan Yuniarto

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network