JAKARTA, iNews.id - Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Teluk Hading-538 terbakar di perairan antara Pulau Bira dan Pulau Selayar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Sabtu (3/6/2023). Dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa.
Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut (Kadispenal) Laksma TNI I Made Wira Hady Arsanta Wardhana mengatakan, insiden kebakaran terjadi saat KRI Teluk Hading-538 melaksanakan tugas patroli rutin di perairan Indonesia.
"Benar, kebakaran terjadi sekitar pukul 14.15 (Wita). Tidak ada korban jiwa," ujar Made Wira di Jakarta, Sabtu (3/6/2023).
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait