JAKARTA, iNews.id - Ada 4 profesi aneh pada dunia medis yang menarik diulas pada artikel kali ini. Dunia kedokteran telah menyajikan banyak hal besar bagi kemajuan kehidupan manusia.
Pada umumnya, profesi yang bergelut di bidang ini cukup memiliki nama di masyarakat, seperti dokter, ilmuwan, peneliti dan lainnya.
Tetapi hal ini tidak selamanya begitu, karena ada beberapa profesi di bidang medis yang masih asing terdengar dan bahkan banyak orang yang tidak mengetahuinya.
Berikut 4 profesi aneh pada dunia medis.
1. Dokter gigi kuda
Profesi ini memang menangani segala hal yang berkaitan dengan gigi kuda. Para dokter gigi kuda ini mendatangi kandang kuda untuk mengobati dan memastikan kesehatan gigi kuda-kuda tersebut.
Tidak jauh berbeda dengan apa yang dilakukan oleh dokter gigi pada umumnya, mereka juga melakukan pencabutan gigi, membersihkan gigi dan memastikan kekuatan gigi kuda-kuda tersebut.
2. Pemerah bisa ular
Para pekerja pemerah bisa ular ini biasanya bekerja di laboratorium penelitian yang melakukan percobaan terkait dengan ular bisa ular.
Beberapa percobaan telah berhasil menciptakan obat yang mencegah pembekuan darah dan mengobati hipertensi.
Ini bukanlah pekerjaan yang mudah, karena tentu saja kamu harus memiliki kemampuan tertentu untuk membuat ular menganga dan mengambil bisa ular tanpa terluka dan melukai ular tersebut.
Profesi pemerah bisa ular juga biasanya dibekali dengan pengetahuan mengenai herpetologi atau biologi.
Herpetologi adalah perkembangan ilmu dari zoologi yang khusus mempelajari segala sesuatu yang berkaitan dengan kelompok amfibi dan reptil.
3. Perawat ASI
Perawat ASI atau biasa dikenal dengan sebutan wet nurse adalah profesi yang menawarkan jasa ASI bagi para bayi.
Profesi ini cukup terkenal pada abad ke-18 d Inggris. Bahkan sempat ada rumor yang mengatakan bahwa salah satu penularan sifilis yang sempat melanda Inggris disebabkan oleh ASI dari jasa wet nurse ini.
Editor : Komaruddin Bagja