MAKASSAR, iNews.id - Aparat Kepolisian memperketat pengamanan kelenteng dan wihara di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Hal ini dilakukan menjelang Tahun Baru Imlek 2574 Kongzili.
Pengamanan ini guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga Tionghoa. Salah satunya terlihat di Kelenteng Xiang Ma pada Sabtu (21/1/2023). Nampak sejumlah petugas tengah melakukan pengamanan di area kelenteng ini.
Diketahui, ada 125 personel Kepolisian diterjunkan di lima kelenteng dan wihara wilayah Makassar. Selain itu, polisi juga melakukan patroli guna mencegah kriminalitas.
Editor : Wahyu Triyogo
Follow Berita iNewsSulsel di Google News
Bagikan Artikel: