get app
inews
Aa Text
Read Next : Perampok Lampung Diamuk Massa usai Sekap Nenek di Brebes, Mobil Dirusak!

Resmob Polda Sulsel Tembak Perampok Spesialis Pembobol Masjid di Makassar

Kamis, 22 Januari 2026 - 19:50:00 WITA
Resmob Polda Sulsel Tembak Perampok Spesialis Pembobol Masjid di Makassar
Tim Resmob Polda Sulsel menangkap perampok bersenjata tajam berinisial S (33) yang kerap membobol masjid di wilayah Kabupaten Pangkep. (Foto: Istimewa).

MAKASSAR, iNews.id - Tim Resmob Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) menangkap perampok bersenjata tajam berinisial S (33) yang kerap membobol masjid di wilayah Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep). Penangkapan dilakukan di tempat kos, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar.

Pelaku ditangkap saat bersembunyi di balik pintu kamar mandi. Saat dilakukan pengembangan untuk mencari barang bukti lain, S berusaha melarikan diri. Polisi pun terpaksa mengambil tindakan tegas dan terukur dengan menembak bagian kaki pelaku.  

Pelaku kemudian dibawa ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Makassar untuk menjalani perawatan medis. Dari tangan tersangka, polisi menyita sejumlah barang bukti berupa amplifier, pengeras suara hasil curian, serta sebilah samurai yang diduga digunakan saat beraksi.  

Editor: Kurnia Illahi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut