get app
inews
Aa Text
Read Next : Jusuf Kalla Murka, Sebut Eksekusi Lahan 16,4 Hektare di Makassar Tidak Sah

Makassar Geger, Mayat Perempuan Warga Maros Ditemukan Membusuk dalam Kamar Kos

Selasa, 15 Agustus 2023 - 18:41:00 WITA
Makassar Geger, Mayat Perempuan Warga Maros Ditemukan Membusuk dalam Kamar Kos
Suasana TKP penemuan mayat perempuan di Kelurahan Kapasa Raya, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. (Foto: MPI/Abdoellah Nicolha)

MAKASSAR, iNews.id - Penemuan mayat menggemparkan warga Kelurahan Kapasa Raya, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Korban berjenis kelamim perempuan yang ditemukan dalam kondisi membusuk di kamar salah satu rumah kos, Senin (14/8/2023) malam.

Infomasi diperoleh iNews, identitas korban bernama Idawati (45) warga Padang Assitang, Kelurahan Bori Kamase, Kecamatan Maros Baru, Kabupaten Maros. Jenazahnya pertama kali ditemukan Misbah (46) bersama Nurlaela (50) yang merupakan saudara kandung korban.

Saat di lokasi, tampak Kapolsek Tamalanrea Kompol Andi Alimuddin didampingi Kanit Reskrim Iptu Jeriadi dan Kanit Intelkam Iptu Muslimin.

Kapolsek mengatakan, sesuai dengan laporan dari saksi Misbah yang merupakan kakak kandung korban, dia datang ke kamar kos lantaran adiknya tak ada kabar sejak seminggu terakhir.

“Saksi bersama saksi laki-laki Yaman membantu untuk mengambil tangga dan ketika saksi Misbah naik tangga, dia langsung berteriak sudah mencium bau busuk,” ujarnya, Selasa (15/8/2023).

Kemudian saksi Yaman didampingi pemilik kos mendobrak pintu dan mendapati korban sudah tewas dengan kondisi membusuk.

“Pemilik kos menghubungi Binmas Kelurahan Kapasa Raya Aiptu Muh Arfah perihal kejadian penemuan mayat tersebut,” katanya.

Sementara saksi Nurlaela yang juga kakak kandung korban menyampaikan kepada polisi, adiknya memiliki riwayat sakit sesak napas.

“Korban memiliki riwayat penyakit sesak napas,” ucapnya.

Editor: Donald Karouw

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut