get app
inews
Aa Text
Read Next : Hujan Disertai Angin Kencang di Lebak, Belasan Bangunan Rusak hingga Kubah Masjid Lepas

Kubah Masjid di Makassar Roboh Timpa Jemaah Tarawih, 12 Orang Terluka

Senin, 27 Maret 2023 - 11:16:00 WITA
Kubah Masjid di Makassar Roboh Timpa Jemaah Tarawih, 12 Orang Terluka
Kubah masjid di Makassar roboh hingga menimpah jemaah tarawih. (Foto: tangkapan layar/Ist)

MAKASSAR, iNews.id - Kubah Masjid Ittifaqul Jamaah di Kota Makassar, Sulawesi Selatan roboh saat tengah pelaksanaan ceramah tarawih, Minggu (26/3/2023) malam. Akibatnya belasan korban luka dan dilarikan ke sejumlah rumah sakit.

Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar ada 12 korban atas insiden tersebut. Saat ini, para korban tengah dirawat di sejumlah rumah sakit di Kota Makassar.
 
10 di antaranya dirawat di Rumah Sakit Jala Ammari Angkatan Laut, satu di Puskesmas Patingalloang dan satu di Rumah Sakit Akademis Kota Makassar.
 
Sekertaris Pengusrus Masjid Ittifaqul Jamaah Hafsir mengatakan, kejadian tersebut terjadi secara tiba –tiba. 

"Kubah masjid roboh jatuh ke lantai satu yang ditempati shaf laki –laki. Konstruksi kubah masjid yang diduga sudah tua dan lama tidak diganti menjadi penyebab utama," katanya.

Editor: Candra Setia Budi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut