Akan Ditahan Polisi, Begini Kata Habib Rizieq
MAKASSAR, iNews.id - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Sihab mendatangi Mapolda Metro Jaya untuk menjalani pemeriksaan. Namun setelah itu dia akan langsung ditahan oleh kepolisian.
Rizieq mengatakan, dia mendatangi Mapolda Metro Jaya berangkat dari Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Dia menyampaikan, kegiatannya belakangan ini lebih banyak di Pondok Pesantren Alam Agrokultural Markaz Syariah Megamendung. Dia mengaku tidak ke mana-mana, kecuali untuk menengok keluarganya.
"Saya selalu ada di Pesanten Argokultural Markaz Syariah. Saya tidak ke mana mana, itu tempat tinggal saya. Sekali-kali turun ke Petamburan Sentul untuk menenggok anak dan cucu," ujar Rizieq di Polda Metro Jaya, Sabtu (12/12/2020)
Dia mengatakan, kedatangannya ke Mapolda Metro untuk diperiksa dan memenuhi undangan polisi, sesuai ketentuan perundang-undangan. Namun dia tidak menjelaskan akan diperiksa terkait kegiatan di Petamburan Jakarta Pusat.
"Yang penting sekarang ini saya ada pemeriksaan terkait kerumuman," ujarnya.
Sebelumnya Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, saat ini tersangka HRS (Habib Rizieq Sihab) sedang menjalani pemeriksaan.
"Usai diperiksa, yang bersangkutan akan langsung kami tangkap," kata Yusri.
Editor: Andi Mohammad Ikhbal