Bupati Jeneponto menggelar rapat bersama perwakilan OPD antisipasi banjir bandang. (Foto: iNews/Sulaiman Nai).

JENEPONTO, iNews.id - Bupati Jeneponto, Iksan Iskandar, bersama organisasi perangkat daerah dan relawan menggelar rapat terbatas di posko penanganan bencana Jalan Lanto Daeng Pasewang. Gerak cepat ini diharap bisa mengantisipasi musibah di musim hujan.

Kepala Bagian Propim Jeneponto, Mustaufiq mengatakan, rapat ini dilakukan karena mengingat bencana banjir bandang yang melanda daerah tersebut dua tahun lalu.

"Saat itu Jeneponto dilanda banjir bandang yang menyimpan trauma mendalam di masyarakat," kata Taufiq di Kabupaten Jeneponto, Sulsel, Selasa (19/1/2021).

Dia mengatakan, pemerintah daerah kali ini akan berupaya mengantisipasi bencana dan meminimalkan risiko serta dampak bila sampai terjadi banjir dan longsor.

Dalam ratas tersebut, Bupati Iksan Iskandar didampingi Sekda Syafruddin Nurdin. Sejumlah perwakilan organisasi perangkat deerah hadir untuk ikut memetakan dan deteksi dini lokasi rawan dan kerap terjadi bencana alam.


Editor : Andi Mohammad Ikhbal

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network