PAREPARE, iNews.id - Rumah dinas Kapolres Parepare terbakar pada Selasa (12/10/2021) pagi. Kejadian ini diduga karena korsleting listrik dari alat pengatur suhu ruangan.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, karena rumah tersebut dalam kondisi kosong dan sedang dalam proses renovasi.
Warga yang melihat kepulan asap langsung mendatangi TKP dan mencoba memadamkan api dengan alat seadanya. Tidak lama petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi dan menjinakkan kebakaran tersebut.
"Benar, kebakaran di rumah Kapolres Parepare. Penyebabnya karena pendingin ruangan menyala terus, sehingga kabelnya panas," kata Kabid Damkar Parepare, Syamsuddin, di Kota Parepare, Sulsel, Selasa pagi.
Editor : Andi Mohammad Ikhbal
Artikel Terkait