Kapolresta Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto memberikan keterangan usai konferensi pers, Jumat (13/5/2022). (Foto: Antara)

MAKASSAR, iNews.id - Polrestabes Makassar segera menggelar rekonstruksi kasus penembakan petugas Dinas Perhubungan Najamuddin Sewang. Dalam perkara ini, lima orang telah ditetapkan sebagai tersangka, di antaranya ada oknum anggota Polri.

"Untuk perkembangannya, minggu depan ada rekonstruksi peristiwa penembakan," ujar Kapolresta Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto usai konferensi pers, Jumat (13/5/2022).

Menurutnya, reka ulang kejadian ini penting untuk memperjelas peristiwa pidana atau hukum yang terjadi pada Minggu (3/4/2022). Ketika itu, Sewang baru pulang berdinas di Jalan Danau Tanjung Metro, Makassar dan tewas ditembak.

Haryanto menuturkan, rekonstruksi baru bisa dilaksanakan karena sebelumnya personel penyidik libur dan cuti Lebaran 2022. Rencananya, rekonstruksi akan dihadiri Kejaksaan Negeri serta penyidik Polrestabes Makassar.

"Lokasi nanti disesuaikan dengan tempat. Kalau rekonstruksi saat penembakan, tadi disebutkan untuk sementara di TKP. Kenapa dilakukan minggu depan karena habis libur panjang Idul Fitri," katanya.

Untuk rekonstruksi nanti akan dilakukan harus bersama-sama penyidik serta berkas perkaranya. Sebab peristiwanya lebih dulu sehingga harus ada reka ulang guna dimasukkan dalam berkas pembuktian di pengadilan.

Sebelumnya, polisi telah menetapkan lima orang tersangka penembakan yaitu berinisial MIA, S, AKM, A dan SL. Mereka ditangkap di tempat berbeda pada pertengahan April lalu dengan peran masing-masing.

Setelah beberapa pekan, terungkap motif penembakan karena cinta segitiga antara korban Sewang, pelaku MIA dan perempuan berinisial R (pegawai Dinas Perhubungan Makassar).

MIA diketahui menjabat kepala Satpol PP Makassar. Dia telah ditetapkan sebagai otak penembakan yang menewaskan korban. Sementara oknum polisi berinisial SL juga ditetapkan sebagai eksekutor penembakan. Kemudian lainnya ikut berperan membantu dalam kasus tersebut.


Editor : Donald Karouw

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network