MAKASSAR, iNews.id - Hujan deras disertai angin kencang melanda Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (24/10/2023). Cuaca ekstrem ini telah berlangsung dua hari terakhir.
Angin kencang tersebut menyebabkan sejumlah pohon tumbang serta dahan pohon berjatuhan. Pohon tumbang menimpa dua pengendara motor perempuan berboncengan saat melintas di Jalan Sultan Hasanuddin, Kecamatan Ujung Pandang.
Pohon tumbang juga menimpa mobil yang terparkir di lokasi. Salah satu korban dilarikan ke rumah sakit karena terluka di wajah.
Sementara itu, di lokasi berbeda, pohon tumbang juga terjadi hingga menutup badan Jalan Sawerigading, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar.
Dalam kejadian ini tidak menimbulkan korban luka maupun kerusakan.
Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait