MAROS, iNews.id – Minibus Daihatsu Sigra merah ringsek setelah ditabrak dua truk di Jalan Raya Taroada, Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (20/10/2021).
Detik-detik kecelakaan beruntun melibatkan tiga kendaraan itu terekam kamera CCTV Dinas Perhubungan Maros. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan beruntun itu. Sopir dan dua penumpang minibus hanya luka ringan. Namun kondisi minibus ringsek hingga terbalik.
Ironisnya, kedua truk yang menabrak minibus tersebut kabur setelah kejadian.
Dari rekaman kamera CCTV tersebut, tampak kecelakaan berawal ketika minibus Daihatsu Sigra merah nopol DD 1645 DK melaju dari arah Kota Makassar menuju Maros.
Tiba di lokasi kejadian, sopir minibus mencoba menyalip truk dari sisi kiri namun tidak diberi jalan oleh sopir truk tersebut. Minibus itu kemudian tertabrak hingga terpental membentur pembatas jalan dan masuk ke jalur kanan.
Dari arah berlawanan, melaju truk kontainer lain dan langsung menabrak minibus nahas itu yang posisinya masih melintang di tengah jalan hingga terbalik.
Kasatlantas Polres Maros, AKP Dharmawati mengatakan, kecelakaan beruntun itu melibatkan tiga kendaraan masing-masing Daihatsu Sigra nopol DD 1645 DK yang dikemudikan Harsan (59) dan truk Mitsubishi nopol DD 8459 XK yang dikemudikan Yunus Bandang (29).
“Sementara salah satu truk lainnya yang tidak diketahui pelat nomernya telah melarikan diri. Kita masih kejar sopir truk yang kabur,” katanya.
Dia menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan beruntun tiga kendaraan tersebut. “Penumpang minibus ada dua. Mereka semuanya selamat termasuk sopir,” katanya.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait