MAKASSAR, iNews.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Makassar mencatat ada sekitar 500-an rumah warga di Perumnas Antang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), terendam banjir. Sebanyak 125 kepala keluarga (KK) mengungsi.
Kepala BPBD Makassar, Muhamamad Rusli mengatakan, bencana ini merupakan banjir susulan. Karena baru pertengahan Desember 2020 lalu, banjir menggenangi rumah mereka.
"Hujan yang mengguyur beberapa hari lalu menyebabkan sekitar 500 rumah terendam dan 125 KK kembali diungsikan di lokasi aman," kata Rusli di Kota Makassar, Sulsel, Rabu (21/1/2021).
Menurut dia, tim dari BPBD sudah meninjau langsung ke lokasi banjir. Penyababnya karena intensitas curah hujan yang cukup tinggi selama beberapa hari terakhir.
"Untuk sementara masjid yang tak jauh dari permukiman warga menjadi tempat pengungsian. Termasuk rumah-rumah tetangga," ujar dia.
Masyarakat saat ini masih memerlukan bantuan pangan. Kebutuhan yang disalurkan sementara ini baru selimut, sarung dan makanan siap saji.
Berdasarkan data BPBD Makassar, banjir yang terjadi saat ini merupakan yang kedua kalinya setelah pertengahan Desember lalu yang ketinggian air mencapai 1,5 meter.
Editor : Andi Mohammad Ikhbal
Artikel Terkait