Ilustrasi selebaran tentang Ali Kalora, pimpinan Kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT). (Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Dua warga Desa Kalimago, Kabupaten Poso, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), tewas diserang Kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) pimpinan Ali Kalora. Informasi diperoleh, MIT memenggal kepala kedua korban. 

Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Didik Supranoto mengatakan, polisi masih melakukan pemeriksaan terkait penyerangan yang dilakukan MIT terhadap warga Desa Kalimago.

"Masih proses identifikasi. Tapi informasinya betul, kejadian di wilayah Poso, Desa Kalimago," kata Didik dikonfirmasi, Jakarta, Selasa (11/5/2021).

Didik mengatakan, saat ini, aparat masih melakukan olah TKP pascatewasnya dua warga petani tersebut.

"Informasi awal korbannya ada dua. Untuk kondisinya kami masih menunggu identifikasi karena masih di TKP," ujar Didik. 


Editor : Maria Christina

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network